Berikut Ini Menu Buka Puasa dan Sahur Sederhana

admin
Guna menyambut datangnya bulan Ramadhan, tentunya anda harus mempersiapkan jasmani dan rohani agar bisa menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan dengan maksimal. Selain mempersiapkan jasmani dan rohani, tidak ada salahnya anda juga mempersiapkan menu untuk berbuka maupun sahur selama bulan Ramadhan. Oleh karena itu, dalam tulisan kali ini akan memberikan menu buka puasa dan sahur sederhana sebagai berikut ini :


Menu Buka Puasa dan Sahur
- Menu Sahur : Cah Tahu Teriyaki
- Menu Berbuka : Kolak Pisang dan Labu Kuning
- Menu Makan Malam : Sup Ayam Kentang

Cara Membuat Menu Berbuka dan Sahur Sederhana
1. Cah Tahu Teriyaki (Menu Sahur)
Bahan – Bahan :
500 gr tahu Cina
½ buah bawang bombay
2 buah cabai hijau
2 buah cabai merah
1 sendok makan kecap manis
3 siung bawang putih
¼ sdt merica
6 butir bakso
2 sdm saus teriyaki
Minyak goreng secukupnya
100 ml air
1 batang daun bawang

Cara Membuat :
- Pertama potong kecil-kecil tahu cina sekitar 2 cm
- Lalu panaskan minyak pada wajan kemudian masukkan potongan tahu dan pastikan tahu hingga matang dan berkulit
- Setelah itu kupas bawang bombay dan iris tipis memanjang
- Iris tipis bawang putih
- Kemudian potong cabai merah, cabai hijau dan daun bawang dengan ukuran 1 cm
- Belah bakso menjadi 4 bagian
- Lalu tumis bawang putih, bawang bombay, bawang merah dan bawang hijau hingga rata
- Masukkan bahan-bahan lain seperti saus teriyaki, merica dan kecap manis lalu aduk rata
- Tuangkan air dan aduk hingga rata, kemudian masukkan daun bawang dan pastikan hingga matang
- Cah Tahu Teriyaki siap dinikmati

2. Kolak Pisang dan Labu Kuning (Menu Berbuka)
Bahan – Bahan :
¼ buah labu kuning dipotong-potong
4 buah pisang nangka potong 3
4 buah gula merah
150 ml santan kelapa
½ sdt garam
3 lembar daun pandan
Air secukupnya

Cara Membuat :
- Pertama kupas dan bersihkan labu kuning, potong-potong sesuai selera. Lalu kupas juga pisang nangka
- Rebus air, dan masukan labu serta pisang hingga empuk lalu masukkan daun pandan. Sementara di wajan terpisah, rebus gula merah hingga mencair dengan sedikit air
- Setelah labu dan pisang empuk, kemudian masukkan rebusan gula merah dan santan, tambahkan garam, biarkan hingga mendidih
- Angkat dan kolak pun siap dinikmati

3. Sup Ayam Kentang (Menu Makan Malam)
Bahan – Bahan :
250 gr ayam
2 buah kentang potong dadu
2 buah wortel potong dadu
1 buah tomat, potong-potong
1 batang daun prey/daun sop
Garam sesuai selera
1 liter air

Cara Membuat :
- Pertama masak air di panci hingga mendidih, lalu masukkan ayam direbus hingga matang
- Lalu masukkan kentang dan wortel dimasak hingga empuk
- Kemudian tambahkan tomat dan garam sesuai selera, aduk hingga rata.
- Masukkan daun prey/daun sop
- Sop Ayam Kentang siap dinikmati

Itulah beberapa menu sahur dan berbuka pada bulan Ramadhan. Nah, bagi anda yang ingin membuat menu sahur dan berbuka, beberapa menu di atas bisa anda coba.

Share this :

Previous
Next Post »